Drama Musical, Junior Musical Wonderland, The Chocolate Factory
Hai mom's semoga selalu sehat-sehat ya, siapa nih yang dulu masih inget dengan film Charlie and The Factory Outlet Film musikal fantasi yang dirilis pada tahun 2005 ini dibintangi Johnny Depp, film arahan sutradara Tim Burton yang diadaptasi dari novel nya Roald Dahl, pastinya masih inget dong dengan aktingnya Johnny Depp.
Nah dalam menyambut Hari Anak Nasional 2023 pada tanggal 23 Juli, yang ke 39. Hi Jakarta Production menghadirkan kembali “Junior Musical Wonderland” yang merupakan Kids Festival Production yang pada tahun ini akan menghadirkan teater musikal dengan judul “The Chocolate Factory” yang terinspirasi dari Film Charlie and Chocolate Factory.
Junior Musical Wonderland ini adalah sebagai agenda tahunan dalam meningkatkan Awareness tentang Performing Arts khususnya Broadway Musical Theater.
Kali ini Hi Jakarta Production menggandeng Ciputra Artpreneur sebagai partner kolaborasi dan menggelar Junior Musical wonderland di Ciputra Artpreneur Theater selama satu hari pada tanggal 22 Juli 2023 yang dibagi menjadi dua kali pertunjukan. Pertunjukan pertama diadakan pukul 14.00 - 16.00 WIB dan pertunjukan kedua diadakan pukul 19.00 - 21.00 WIB.
Pementasan Junior Musical Wonderland
Kebetulan kemarin tanggal 19 Juli, aku diundang bersama-sama teman untuk menyaksikan terlebih dulu teasernya. Nah nantinya sambil menunggu pertunjukan dimulai terdapat juga Audience Experience yang bisa kita lihat ada deretan booth seperti Face Painting, Nail Art, Photo Booth, dan masih banyak lagi booth yang akan dijumpai di area Audience Experience.
Masih ingat banget sih tentang alur cerita Film Charlie and Factory Outlet disinipun hampir mirip alurnya dengan pertunjukan Junior Musical Wonderland tahun ini.
Berawal dari seorang anak bernama Charlie Bucket yang diperankan oleh Calvin Lie. Charlie Bucket adalah seorang anak laki-laki miskin bersama keluarganya yang tinggal di dekat pabrik cokelat Wonka. Yang punya mimpi menjadi seorang pengrajin cokelat sehebat Willy Wonka, nah disini diperankan oleh Achmad Fadlan. Pemilik perusahaan, Willy Wonka yang, telah lama menutup pabriknya karena masalah spionase yang dilakukan oleh saingannya.
Hal itu membuat Willy memecat semua karyawannya, termasuk kakek Charlie, Joe. Suatu hari, Willy memulai kembali pabriknya dan mengadakan sebuah kontes. Willy telah menempatkan lima tiket emas di produk cokelatnya, Wonka Bar, secara acak. para pemenang yang berhasil mendapatkan tiket emas tersebut akan mendapatkan kesempatan tour ke pabrik cokelat Wonka.
Sementara satu di antara pemenang tersebut akan menerima hadiah tambahan di akhir tur. Berkat kontes tersebut, penjualan cokelat Wonka kembali meroket. Orang-orang rela memborong cokelat Wonka demi bisa mendapatkan tiket emas.
Empat anak pertama yang diumumkan adalah Augustus Gloop (si rakus), diperankan oleh Farrell Keon, Veruca Salt (si manja) diperankan oleh Nirvanada Narwastuwasti, Violet Beauregarde (si yang tidak beradab), diperankan oleh Shanessa Elshaday dan Mike Teavee (si pecandu layar) diperankan oleh Ryan Datulong.
Baru saja pembukaan aku salut banget nih dengan suara dan gerakan tariannya mereka profesional banget apalagi didukung dengan background yang futuristik bikin kita betah untuk nonton sampai selesai.
Petualangan Charlie Berkunjung ke Chocolate Factory
Kembali ke ceritanya, Keluarga Charlie pun mencoba peruntungan dengan menyisihkan sebagian uang mereka untuk membeli cokelat. Sayang, Charlie belum beruntung meski telah dua kali membeli. Charlie menemukan uang sepuluh dolar dan ia gunakan untuk membeli Wonka Bar ketiganya. Saat dibuka, Wonka Bar tersebut berisi tiket emas terakhir yang selama ini dicari orang-orang di seluruh dunia. Charlie sempat menerima tawaran uang untuk ditukar tiket tersebut. Dirinya pun segera berlari pulang dengan gembira.
Akhirnya bersama dengan Kakek Joe yang diperankan oleh Benedict Herdianus, mereka berangkat dalam perjalanan sekali dalam seumur hidup menuju negeri ajaib dan magis yang tersembunyi di dalam pabrik tersebut.
Namun, Tuan Wonka ternyata adalah seorang pria aneh dengan tujuan dan maksud rahasia. Satu per satu anak-anak jatuh ke dalam perangkap yang mereka buat sendiri; Augustus tenggelam oleh kelaparannya yang tidak kenal puas, Veruca dilemparkan ke tempat sampah yang akan segera terbakar, Violet meledak menjadi buah blueberry, dan Mike menyusut menjadi permen seukuran gigitan, meninggalkan hanya Charlie sebagai satu-satunya yang selamat, tetapi Willy memiliki rencana yang lebih besar untuk anak kelima tersebut.
Wonka akan memberikan seluruh pabriknya kepada anak yang tertarik pada kreativitas dan inovasi, bukan kepada seseorang yang serakah, tidak beradab, atau tidak patuh. Meskipun ditawari segala macam kekayaan duniawi, Charlie Bucket menolak pabrik dan kekayaan yang akan datang bersamanya.
Charlie lebih suka memulai usahanya sendiri, sebuah toko permen kecil miliknya sendiri, seperti bagaimana Wonka yang hebat pertama kali memulainya dulu. Wonka menghargai keputusan dan mimpi mimpi anak laki-laki tersebut, dan membantunya membangunnya menjadi kenyataan. Toko permen Charlie diberi nama Golden Tickets, dan membawa kebahagiaan kepada pelanggannya dengan kelezatan yang mengagumkan dan inovatif.
Scene demi scene ini smooth banget terlihat, acungkan jempol deh untuk HI Jakarta Production dan seluruh pemain bernyanyi dan menari bukan hal yang mudah, tentunya dibutuhkan stamina yang fit pertunjukan hampi 2 jam-an mereka sempurna memainkan peran masing-masing.
Oh iya Acara Junior Musical Wonderland ini merupakan kegiatan yang diadakan Hi Jakarta Production setiap tahun sebagai sarana pendidikan dan pelatihan seni pertunjukan khususnya musikal kepada generasi muda secara profesional.
Drama musikal ini disutradarai oleh Maruf Andi dan producer Riri Kumalasari, juga sebagai Founder dan Direktur dari Hi Jakarta Production. Nah untuk pembelian tiketnya melalui tiket com ada promo disc 15% jika menggunakan kode VIBRICHOCO
Penyelenggaraan juga didukung penuh oleh sponsor utama acara ITO EN, TOYU, KENJI dan juga rekan-rekan sponsor lain serta media partner diantaranya GADIS, Majalah CIA, Kompas.com, Broadway World Indonesia yang ikut mendukung jalannya pertunjukan.
Yuk ajak seluruh keluarga untuk menyaksikan Junior Music Wonderland, Chocolate Factory The Musical ini, pasti deh bakalan terkagum-kagum dengan penampilan para pemainnya.
pemeran utama;
Calvin Lie sebagai Charlie Bucket
Achmad Fadlan sebagai Willy Wonka
Benedict Hardianus sebagai Kakek Joe
Kelvin Effendi sebagai Mr. Bucket
Felicia Chandra Mrs. Bucket
Quinsha Athaya sebagai Nenek Josephine
Calvin Rusli sebagai Kakek George
Delaney Dominique sebagai Nenek Georgina
Farrell Keon sebagai Augustus Gloop
Nirvanana Narwastuwasti sebagai Veruca Salt
Brayden Elgin sebagai Mr.Salt
Shanessa Elshaday sebagai Violet Beauregarde
Andika Aryaputra sebagai Mr. Beauregarde
Ryan Datulong sebagai Mike Teavee
Stefany Chandra sebagai Mrs. Teavee
utieadnu😉
Wah seru banget nih acara Junior Musical Wonderland, dan pasti anak-anak suka banget. Anakku blom pernah lho lihat Kids Festival gini. Cuma kalau teater musical The Chocolate Factory kan udah pernah lihat. Pasti asyik kalo bisa lihat versi live.
ReplyDeleteAaahhh... ini seru banget mak uti, apalagi ceritanya pun bagus ya. Wah pas banget besok lagi gak ada kegiatan, jadi bisa ajak anakku untuk nonton nih.
ReplyDeleteTerbaca sangat menarik maaak...andai bisa nonton yaaa...kalau nonton film musikal, jujur aku agak bosen sih. Tapi kalau nonton langsung pasti beda cerita.
ReplyDeleteKisah pabrik cokelat ini juga apik banget. Filmnya sangat memukau. Penasaran banget ketika diadaptasi di panggung...selain akting pemainnya, aku juga penasran gimana setting panggungnya, propertinya, dll.
Anak2 suka nih yg kayak gini, pernah cuma 1x nonton yg model panggung gitu. Anak2 pada mau salaman 😅 Ceritanya jg menarik, nyata aja gitu kalau nonton live. Keren yaa
ReplyDeleteSeruu banget maak, critanya baguss kalau sekolah anakku yang SD kemarin bercerita tentang perang babat di TIM, pasti acting anak2 ngegemesin ya makk (gusti yeni)
ReplyDeleteUdah kebayang serunya nih mba bersama anak-anak nonton ini. Duh jadi pengen deh, mari kita chek kalender dulu deh
ReplyDeleteAku nonton filmnya dong, ya ampun ada Johnny Deep si Willy Wonka dan si imut Charlie yang pintar dan jujur, salut sama cerita, pemain dan keseluruhan penyajian..Jadi penasaran kalau dikemas dalam sebuah pertunjukan The Chocolate Factory oleh HI Jakarta. Keren banget pastinya
ReplyDeleteakuuuuu udah nonton beberapa kali film Charlie & The chocholate factory, jadi ini musicalnay terinspirasi dari film itu ya. Seru banget aku suka nonton2 drama musikal kaya gini
ReplyDeleteDulu saya pernah nonton filmnya nih. Seru dan penuh kejutan. Wah, dibikin kayak drama musical gitu ya, cakep deh ini. Apalagi pemerannya mantap banget memainkannya.
ReplyDeleteFilm langganan dari dulu, selalu suka film Charlie & The Chocolate factory, musicalnya pasti juga lebih keren, udah kebayang keseruannya nih. Anak anak pasti suka kalo nontonnya live.
ReplyDeleteFilm sangat bagus nih. Cerita tentang seseorang yang penuh dedikasi serta disiplin dan kerja keras dalam meraih impian, tercetak pada sosok charlie ya
ReplyDeleteAh, penasaran jadinya pengen lihat langsung
Wah, seru nih bisa nonton musikal kaya gini. Film carly and the chocolate factory ini aku suka banget. Akhir tahun bakal ada film Willy Wonka juga kan. Jadi ngenang masa lalu deh
ReplyDeleteWah seru ya film musikal seperti ini
ReplyDeleteAku kapan kapan juga pengen ajak anak anak nonton film musical
Menarik sekali, kalau dekat mau dong nonton, zaman masih di sanggar tari ada theater yang bisa ikutan nonton penampilannya. Udah lama enggak nonton orang di panggung apalagi musikal pasti keren
ReplyDeleteSepertinya dulu pas anak-anak kecil, akau pernah instal buku cerita yang kisahnya mirip The Chocolate Factory. Tapi karakter pemilik The Chocolate Factory bukan diperankan 4 anak, namun hanya satu. Mungkin karena ceritanya ditujukan untuk anak usia pra-sekolah ya.. Jadi dibuat lebih sederhana.
ReplyDeleteSekarang ada musikalnya yang bisa dinikmati sehingga semua orangtua dan anak bisa menikmati sajian indah sekligus bisa memetik pesan dari The Chocolate Factory.
Seru banget nonton film musikal Kaya begini. Nonton Theater langsung. Ceritanya juga menarik nih. Jadi pengen nonton juga sekalian ajak anak
ReplyDeleteMembaca ringkasan pertunjukannya saja sudah menarik Mbak. Disertai musik dan body move dari mereka yang sudah sangat terlatih, ini pertunjukan bukan kaleng-kalengan. Ish jadi pengen ikut nonton deh
ReplyDeletepengen deh ngajak anak-anak nonton musikal kayak gini. sayangnya di Jogja jarang-jarang nih pertunjukan kayak gini. kebanyakan sendratari nih mak
ReplyDeleteAah, ini cuma ada kemarin doank ya mbak? Duh, tahun depan ada lagi gak yaa. Pengen ngajak anak2 ke pertunjukan musikal kayak gini tapi gak tau nontonnya di mana, huee
ReplyDeleteWah seru nih bisa nonton drama musikal gini. Chocolate Factory pula ya temanya. Makin seru. Bikin keinget sama Willy Wonka, yang tiap adegannya ada cokelatnya. Bikin ngiler. Btw, kangen deh nonton drama musikal, seruuu.
ReplyDeleteSeru banget nih ceritanya, pernah nonton filmnya penasaran dengan drama musikalnya pasti menarik dan menyenangkan untuk ditonton sekeluarga ya
ReplyDelete