Dampak Kekurangan Zat Besi Terhadap Tumbuh Kembang Anak

Hai,, bunda apa kabar?. Semoga selalu sehat ya.. Memiliki anak dengan tumbuh kembang yang baik adalah impian semua orang tua. Dan tentu saja hal yang penting dan menjadi perhatian bagi orangtua adalah memberikan nutrisi dan gizi yang seimbang yang lengkap terhadap buah hati kita.

Nah, ternyata salah satunya adalah cukupnya pemberian zat besi karena ternyata satu dari tiga anak Indonesia berusia di bawah lima tahun tercatat mengalami anemia, di mana 50-60% kejadian anemia disebabkan oleh kekurangan zat besi.

Dan tentunya dampak kekurangan zat besi terhadap tumbuh kembang anak ini dapat berdampak jangka panjang dan dapat mempengaruhi kualitas Generasi Emas Indonesia.


Menurut Dr. dr. Luciana B. Sutanto, MS, SpGK, Dokter Spesialis Gizi Klinik dan President of INA di acara webinar Dukung Anak Generasi Maju Tumbuh Maksimal, dan peluncuran SGM Eksplor Pro-gress Maxx dengan IronC bersama Sarihusada menjelaskan bahwa kekurangan zat besi dapat menyebabkan anak kurang konsentrasi dan fokus, serta sulit bersosialisasi.

Kekurangan zat besi pada anak berpotensi menghambat pertumbuhan kognitif, motorik, sensorik, dan sosial anak. Jika tidak ditangani secara tepat, dampaknya bisa jadi permanen. Duh,,, fatal banget kan,,, selain Dr. dr Luciana hadir juga :
  • Anna Surti Ariani, S.Psi, M.Si, Psi. Psikolog Anak dan Keluarga
  • Alyssa Soebandono Selebriti dan Bunda dua Anak
  • Astrid Prasetyo Marketing Manager SGM Eksplor
Nara sumber Bunda Nina, Dr Luciama, Mc, Ibu Astrid dan Alyssa Soebandono

Manfaat Zat Besi Untuk Tumbuh Kembang

Kemudian Dr. Luciana melanjutkan untuk tau tumbuh kembang yang baik kita bisa lihat grafik tumbuh kembang anak ternyata laki-laki dan perempuan beda lo…dari usia, berat badan dan tingginya. Grafik tumbuh kembang ini bisa didapatkan ketika kita memeriksa kesehatan. di layanan kesehatan maupun puskesmas juga bisa kita download.

Hal penting lagi dan mempersiapkan makan pun harus sesuai dengan isi piring yaitu 30% sayuran 35% lauk dan 30% makanan pokok. Contohnya memberikan makanan yang kaya zat besi seperti daging merah, hati, ikan, ayam, bayam, dan susu.

Contoh isi piring yang lengkap

Contoh makanan yang mengandung zat besi

Makanan yang dikonsumsi itu menghasilkan energi, yang bisa digunakan untuk melakukan aktivitas, tentu saja tubuh harus mencukupi energi yang dibutuhkan. Jadi isi piring ini benar-benar harus diperhatikan dalam pemberian sehari-hari untuk anak-anak kita. Kita bisa memberikan menunya dengan bervariasi makan dengan jumlah yang cukup untuk mendapatkan zat gizi yang cukup dari makanan yang kita berikan.

Selain itu memberikan makanan yang mengandung vitamin C juga penting untuk mendukung penyerapan zat besi, contoh dari makanan yang mengandung vitamin C bisa kita lihat pada gambar ini, ya,,,
Bahan makan sumbuer Vit C yang dapat membantu penyerapan zat besi

Kalau kekurangan zat besi ada akibatnya jangka panjang dan jangka pendeknya sel darah yang dihasilkan menjadi kecil dan pucat. Ada gangguan imunitas sering sakit, juga ada keterbatasan aktivitas fisik. Nah rekomendasi kecukupan zat besi 1 mg/kgBB/hari 2x seminggu atau sekitar 19 gr/ harinya.

Dampak Kekurangan Zat Besi Terhadap Tumbuh Kembang Anak.

Kemudian menurut Bunda Nina, Kenapa kita perlu sekali zat besi ? didalam tumbuh kembang sehari-hari. Nah, dalam perkembangan anak Ternyata ada 3 aspek yang mempengaruhi, yang juga biasa disebut dengan 5 potensi prestasi berkembang
  • Aspek Fisik, mempengaruhi tubuh tinggi
  • Aspek Kognitif Bahasa, seperti potensi prestasi berpikir cepat
  • Aspek Sosial Emosianal , bagaimana seorang anak mengenal emosinya, percaya diri dan bisa bersosialisasi yang baik
Dalam mempengaruhi 3 aspek tentu harus berkembang dengan optimal, supaya optimal ada 2 hal yang mempengaruhi yaitu nutrisi yang lengkap dan baik dan stimulasi yang tepat maka anak akan tumbuh optimal.

Bagaimana Stimulasi yang Tepat untuk Anak?

Perbanyak aktivitas fisik, beri ruang agar mereka bebas bergerak,dan ajak anak untuk ngobrol gunakan bahasa yang benar, baca buku bersama, mengamati lingkungan, berikan senyuman, dan pujian yang spesifik misalnya setelah main bunda suka deh kamu merapikan mainan. Lebih lengkapnya ada di slide ini ya..

contoh stimulasi yang bisa diberikan ke anak-anak

Tips Menghadapi Anak yang Pilih-Pilih Makanan

Setiap orang tua menginginkan gizi dan nutrisi yang seimbang untuk buah hati agar tumbuh kembangnya optimal. Namun, prosesnya tidak selalu berjalan mulus. Ada tips yang diberikan oleh Aktris Alyssa Soebandono, putra sulungnya, Rendra, termasuk anak yang pilih-pilih makanan.

Dan ini katanya cukup memutar otak untuk bagaimana kira-kira makanan yang masuk ke dalam tubuh Rendra punya gizi lengkap, nutrisi cukup, tapi rasanya juga enak.

Caranya dengan berkreasi membuat makanan yang tidak cuma lezat di lidah, tapi juga enak untuk dipandang. Sebab, ada kalanya makanan yang enak punya penampilan yang kurang menggiurkan sehingga anak ogah untuk mencobanya. Buat orang dewasa enak, tapi mungkin anak kecil nggak suka warna dan teksturnya,

Berusaha selalu menyajikan menu makanan yang variatif agar putranya tidak bosan dan mau makan. banyak mencari inspirasi dari informasi-informasi dalam buku dan internet, juga meminta saran dari orang terdekat yang sudah berpengalaman soal mengasuh anak.

Satu tantangan yang dihadapi adalah mengenalkan sayur kepada anak, juga membuat sayur jadi makanan favorit si kecil. Kreasi yang ia buat diantaranya membentuk nasi menjadi bintang atau bola kecil yang di dalamnya berisi sumber protein seperti telur, daging ayam atau ati. Sementara sayur dicincang kecil dan diselipkan di dalam makanan. Itu sih tipsnya. 

Dan semoga kita semua termasuk orang tua yang bisa memberikan nutrisi yang baik serta lengkap juga memberikan stimulasi untuk tumbuh kembang anak.

Peluncuran SGM Eksplor Pro-gress Maxx dengan IronC

Diacara webinar kemarin dilakukaan juga secara seremonial online, peluncuran SGM Eksplor Pro-gress Maxx dengan IronC. PT Sarihusada Generasi Mahardika (Sarihusada) yang memiliki misi untuk memberikan akses kemajuan bagi seluruh anak Indonesia berkomitmen untuk turut mendukung kesehatan dan tumbuh kembang anak agar cita-cita masa depan mereka dapat tercapai tanpa terkecuali.

Menurut Ibu Astrid “Kami percaya kemajuan bangsa Indonesia di masa depan bergantung pada kualitas anak-anak masa kini. Terlebih, saat ini anak-anak Indonesia butuh bantuan dalam mengatasi tantangan kesehatan seperti kondisi kekurangan zat besi. Sarihusada melalui SGM Eksplor berinovasi dan meluncurkan formula terbaru SGM Eksplor, yaitu SGM Eksplor Pro-gress Maxx dengan IronC,”

Formula baru SGM Explore Pro-gress Maxx dengan IronC

Yang membantu orang tua memenuhi kebutuhan zat besi serta nutrisi penting lainnya untuk anak dan menghindarkan mereka dari dampak jangka panjang kekurangan zat besi.

Formula SGM Eksplor Pro-gress Maxx diperkaya oleh IronC, sebuah kombinasi zat besi dan vitamin C dalam rasio molar yang telah disesuaikan untuk memberikan asupan zat besi kepada anak dan memastikan asupan tersebut dapat terserap dengan optimal.

Selain IronC, SGM Eksplor Pro-gress Maxx juga dilengkapi oleh nutrisi penting lainnya seperti Minyak Ikan, Omega 3 & 6, Tinggi Protein, Kalsium, Vitamin D, Serat Pangan, dan Zinc, dukung tumbuh kembang optimal anak-anak kita.

Jadi kesimpulannya dan harus digaris bawahi bahwa dampak kekurangan zat besi berpotensi menghambat tumbuh kembang anak maka diperlukan pemenuhan nutrisi yang lengkap dan baik serta bantu dengan stimulasi setiap harinya.

Semoga bermanfaat ya
utieadnu

32 comments

  1. Urusan makan sayur dan buah ke anak memang agak rempong ya
    Tapi apapun demi anak yang tumbuh sehat pasti dijalani deh sama orang tua
    Apalagi untuk menjaganya agar tidak kekurangan zat besi
    Untungnya SGM sudah dilengkapi kandungan IronC ya
    Membantu sekali untuk melindungi anak agar tumbuh kembangnya optimal

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya memang peer banget mba tapi apapun y demi kesehatan dn tumbuh kembang ya yg trbaik hrs diberikan

      Delete
  2. makan buah kalau bocils sih masih oke, tapi kalau sayur naaah itu dia perlu nih stimulan semacam SGM ini yang sdh memasukkan di produknya. Kalau ngga ya susah banget nyuruh makan sayur.

    ReplyDelete
  3. dulu anakku sempet defisit zat besi, maklum ibu baru nggak ngerti apa aja yang harus diolah, tapi Alhamdulillah dia bisa berkembang dengan baik dan saya belajar dari pengalaman masa lalu T_T

    ReplyDelete
  4. ga nyangka ya sebenernya anemia ini berbahaya banget kalo ga ditindak lanjutin!
    untung ada SGM yang brandnya peduli banget sama kesehatan anak

    ReplyDelete
  5. Tumbuh kembang anak memang tanggung jawab bersama baik dari orang tua, sekolah, masyarakat maupun lembaga2 terkait. Urusan makan yang terkadang anak picky eater itu mesti bisa kita siasati ya mbak Utie dengan bariasikan sayuran, buah2an, protein dll menjadi gizi seimbang dan Isi Piringku.

    ReplyDelete
  6. kebayang sih mba kalo anak kekurangan zat besi pasti struggling banget tumbuh kembangnya, aku merasakan penyakit anemia ini dari SD sampai usia 30 tahun, sering banget pingsan dan pusing

    ReplyDelete
  7. Kekurangan zat besi menyebabkan anemia juga akan berdampak pada tumbuh kembang anak ya. Bisa-bisa di bidang pendidikan juga mereka akan berpengaruh juga. Penting banget diputus matarantai anemia ya

    ReplyDelete
  8. dampak kekurangan zat beso memang ngga boleh dianggap remeh banget nih mba. Semoga bisa selalu kita hindari yaa

    ReplyDelete
  9. Banyak sumber zat besi yang bisa kita pilih dan di konsumsi. Apalagi harga makanan yang mengandung zat besi juga bisa disesuaikan sama kantong kita. Pokoknya jangan sampai deh kekurangan zat besi.

    ReplyDelete
  10. SGM Eksplor yang ini kandungannya makin mumpuni ya. Semoga bisa mendorong penurunan defisiensi besi di Indonesia.

    ReplyDelete
  11. Ternyata kekurangan zat besi nggak cuma memperngaruhi fisik saja ya, bahkan ke perkembangan motorik dan sosial juga.

    ReplyDelete
  12. Dampak kekurangan zat besi ini ngeri ternyata ya, bisa menghambat tumbuh kembang anak. Benar jika pemenuhan nutrisi dan simulasi mesti diperhatikan

    ReplyDelete
  13. Ngeriii banget kalo anak2 sampai kekurangan zat besi
    karena dampaknya super serius ya mba
    semogaaaa ortu selalu aware tentang hal ini

    ReplyDelete
  14. Kurang anemia ternyata bukan cuma bikin badan lemes, ya. Kecerdasan otak dan interaksi sosial juga jadi macet, padahal ini juga penting buat tumbuh kembang anak-anak. Apa karena dulu waktu kecil aku kurang zat besi jadi kurang tinggi gini, ya? hihihi

    ReplyDelete
  15. Infomasi bermanfaat ini harus disebar luaskan ya kak. Terima kasih lho udah share, dan paling penting banget zat besi bagi anak-anak yang maish tumbuh kembang ya kak, dan SGM sudah melengkapi itu semua.

    ReplyDelete
  16. Duhh iya, anakku dulu sempat divonis ADB
    Alhamdulillah sudah langsung tertangani
    Emang anemia nggak bisa dianggap enteng ya mbak, harus segera ditangani biar tumbuh kembang anak nggak terganggu

    ReplyDelete
  17. Wah sedih ya kalo sampai anak mengalami kekurangan zat besi. Memang sebagai orang tua kita wajib memperhatikan nutrisi dan perkembangan anak-anak. Dan soal anemia, aku pernah ngalami bahkan sampai nyaris pingsan, huehuee

    ReplyDelete
  18. Mantap banget ya SGM Eksplor yang ini sudah ada kandungan kombinasi zat besi dan vitamin c-nya...

    ReplyDelete
  19. Memenuhi kebutuhan zat besi pada anak tuh penting banget yaa mbak. Anak saya sempat nih mengalami kekurangan zat besi. Huhuhu.. kalau gak periksa ke dokter saat itu, ya saya gak tahu. Alhamdulillah segera ditangani, dengan memenuhi kebutuhan zat besinya. Edukasi terkait ADB ini emang perlu banget lho

    ReplyDelete
  20. Asupan zatbbesi bagi anak juga harus terpenuhi ya mba ngeri juga dampaknya ternyata untuk tumbuh kembangnya dikemudian hari

    ReplyDelete
  21. Jangan sampai lalai menyiapkan asupan makanan bergizi untuk ananda ya..
    Bisa dibantu dengan rutin minum SGM Eksplor inovasi terbaru.

    ReplyDelete
  22. ternyata serem banget ya mak dampak kekurangan zat besi ini sama tumbuh kembang anak, kita sebagai orangtua harus benar benar memperhatikan asupan zat besi ini yaaa

    ReplyDelete
  23. Ternyata vitamin C memiliki kaitan juga ya dengan penyerapan zat besi. Dengan cukup kandungan vitamin C, makin bagus penyerapan zat besi pada tubuh kita.

    ReplyDelete
  24. Iya benar banget, kekurangan zat besi pada anak bisa menimbulkan masalah yang berkepanjangan, makanya pemenuhan gizi lengkap termasuk zat besi ini penting diberikan pada anak sejak dini.

    ReplyDelete
  25. Kekurangan zat besi mempengaruhi konsentrasi anak dalam belajar jadi ngaruh juga nih ke prestasi akademik anak

    ReplyDelete
  26. Keren SGM produknya nambah terus bervariasi dan inovatif. Sekarang ada susu yang fokus ke pencegahan anemia ya.

    ReplyDelete
  27. Emang bener sih, anak2 agak susah kalo disuruh makan buah, apalagi sayur. Kalo dipaksain, malah kadang nangis dan ngambek hehe.. Untungnya ada SGM yg bisa mencukupi kebutuhan zat besi tersebut ya.

    ReplyDelete
  28. Tooss dulu ah sama Alyssa Soebandono, suka bikin nasi bola-bola isi sayur, daging juga biar anak-anak lebih doyan makannya hihi... Sat besi memang super penting buat dikasih ke anak-anak Sejak MPASI. Jangan tunda-tunda untuk ngasih daging-dagingan ke anak-anak...

    ReplyDelete
  29. Perlu banget jaga kesehatan dan mengisi piring dengan makanan bergizi, apalagi ada buah dan sayuran. Siap deh mengontrol makanan anak-anakku.

    ReplyDelete
  30. Kekurangan zat besi juga menghambat tumbuh kembang anak,sebagai orangtua harus lebih aware yah mba uti

    ReplyDelete

Terima kasih sudah meninggalkan jejak di blog saya mudah-mudahan bermanfaat, Jangan tinggalkan Link URL BlogPost ya,,, makasih🙏