Layanan Jemput Bola BPJS Kesehatan

Layanan Jemput Bola BPJS Kesehatan
Iuran BPJS naik, pasti ini yang menyebabkan rata-rata menjadi tidak empati apapun tentang BPJS, karena ternyata iuran yang naik sepihak dirasakan merugikan banyak orang. Padahal nyatanya banyak sekali dari iuran yang kita bayarkan perbulannya membantu banyak orang. Tanpa kita sadari iuran kita menjadi penolong banyak orang yang tidak mampu sama sekali untuk berobat ke rumah sakit. Lalu bagaimana kita yang tidak pernai memakainya??

Yang paling utama adalah kita mengucapkan syukur Alhamdulillah, karena kita selalu diberi kesehatan oleh Allah SWT hingga kita sampai akhir tidak pernah menggunakan BPJS. Rugi!!!! Tidaklah, semua yang kita lakukan nanti pasti ada balasannya. Ada kabar gembiranya lagi, kita bisa turun kelas artinya ketika pada awal mendaftar BPJS kelas I kita bisa mengajukan diri untuk turun kelas ke kelas 2 atau 3. Dengan hanya membawa kartu JKN-KIS Asli dan KK asli ke kantor BPJS Kesehatan terdekat atau ke Mobile Customer Service (MCS). Penurunan kelas dipermudah syaratnya dilakukan oleh BPJS untuk menghindari pembayaran iuran tunggakkan.
Layanan jemput bola BPJS kesehatan

Mekanismenya jika ada tunggakkan ketika mengajukan penurunan kelas. Tunggakkan itu bisa dibayarkan dengan membuka tabungan di Bank rekanan BPJS, ketika uangnya sudah mencukupi langsung di auto debet. Dan iuran penurunan kelas sudah bisa dibayarkan pada saat awal bulan langsung pada saat kita mengajukan penurunan kelas.


Layanan jemput bola BPJS kesehatan

Nah, MCS inilah terobosan baru dar BPJS Kesehatan untuk mensosialisasikan program JKN-KIS. Beberapa aplikasi juga telah dibuat dalam rangka memudahkan peserta JKN-KIS. Bahkan untuk terus berupaya menjangkau seluruh lapisan masyarakat khususnya di Kota-kota terpencil, yang sulit secara transportasi.
Layanan jemput bola BPJS kesehatan
Ibu Dwi Asmariyati
Kegiatan MCS merupakan inovasi dari BPJS Kesehatan untuk mempermudah peserta dalam mengakses pelayanan maupun informasi tanpa harus datang ke kantor BPJS Kesehatan. Menurut Ibu Dwi Asmariyati selaku Asisten Deputi Bidang Pengelolaan Pelayanan Peserta, mengungkapkan bahwa ada berbagai pelayanan yang dihadirkan dalam kegiatan MCS tersebut, seperti peserta dapat melakukan proses pendaftaran, perubahanan data, pemberian informasi, pengaduan dan pembayaran iuran. Di acara temu blogger pada tanggal 9 Desember 2019, di Jakarta Selatan. Kami harap MCS ini akan membantu masyarakat mendapat informasi yang benar tentang BPJS Kesehatan dan memudahkan masyarakat sehingga tidak perlu kesulitan mendapat akses pelayanan BPJS Kesehatan khususnya bagi daerah kepulauan,
MCS pict by BPJS Kesehatan
Kegiatan MCS sendiri telah rutin dilakukan dengan berkeliling lokasi yang berbeda setiap harinya. Selain datang ke kelurahan, kecamatan atau Puskemas, MCS ini datang juga ke Alun-alun, Mall, Kampus, Event Car Free Day dan lain-lain. Hal tersebut diharapkan mampu meningkatkan pemahaman dan kesadaran masyarakat terkait pentingnya program JKN-KIS.
Layanan jemput bola BPJS kesehatan
MCS pict by BPJS kesehatan
Selain ke Kantor BPJS Kesehatan dan MCS, peserta JKN-KIS juga dapat melakukan pengurusan kepesertaan JKN-KIS melalui aplikasi Mobile JKN yang dapat di-download melalui playstore untuk smartphone berbasis Android ataupun appstore untuk iOS. Serta pelayanan BPJS Kesehatan Care Center 1500400 yang beroperasi selama 24 jam jika peserta memerlukan konsultasi, pengaduan, atau sekedar informasi diluar jam operasional kantor BPJS Kesehatan.

Semoga saja dengan adanya layanan jemput bola BPJS Kesehatan ini, membuat kita semua semakin mengerti manfaat BPJS nantinya, selain memudahkan dan tentunya hemat waktu ketimbang harus datang ke kantor BPJS.

semoga bermanfaat
utieadnu

No comments

Post a Comment

Terima kasih sudah meninggalkan jejak di blog saya mudah-mudahan bermanfaat, Jangan tinggalkan Link URL BlogPost ya,,, makasih🙏