Senam Sehat Kolosal 18818 BPJS Kesehatan

Senam Sehat Kolosal 18818 BPJS Kesehatan
Haii,, week end biasanya kegiatan apa yang sering dilakukan keluarga?, Kalau saya setiap minggu pagi selalu olah raga bareng keluarga, karena dengan olah raga bareng ini jadi moment terbaik buat bounding semakin dekat sekaligus melakukan gerakan sehat bersama. Biasanya olah raga yang kita lakukan itu jalan bersama di area car free day kemudian ikut senam atau zumba. Dan kegiatan ini rutin kami lakukan selain tidak perlu biaya mahal dan membuat anak-anak bahagia.

Untuk sehat tidak harus mahal iya kan,,, Nah, pada tanggal 29 Juli 2018 bertempat di Monumen Nasional Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan menggelar senam sehat kolosal 18.8.18, Acara ini merupakan upaya BPJS Kesehatan mempromosikan betapa murahnya dan mudahnya untuk menerapkan pola hidup sehat sekaligus menyambut Asian Games 2018. Dan juga sebagai perayaan HUT BPJS Kesehatan yang ke- 50.

Senam Sehat Kolosal 18.8.18 BPJS Kesehatan

Hal ini disampaikan oleh Bpk Wakil Presiden Jusuf Kalla yang hadir saat membuka acara dengan mengajak masyarakat Indonesia agar tidak hanya ikut menyukseskan perhelatan Asian Games 2018. Namun juga menjadi suporter bagi tim Merah Putih di pesta olahraga se-Asia itu. Momentum ini juga bertepatan dengan Asian Games, 20 hari lagi. Kita harus menjadi tuan rumah yang baik, ramah, menolong dan juga menjadi tim support tim Indonesia yang bertanding. Membanggakan kalau atlet-atlet kita mendapat medali yang banyak, apalagi bisa menjadi juara umum.
 
Bpk Wakil Presiden Jusuf Kalla
Picture by BPJS Kesehatan
Kemudian mengingatkan warga untuk menjaga kesehatan. Menurutnya, menjadi sehat itu menyenangkan, aktivitas olahraga harus terus dilakukan, mengajak masyarakat menjaga pola hidup yang sehat dan mengecek kesehatannya ke rumah sakit. Dengan bergerak, kata Bpk Jusuf Kalla, kita akan tetap sehat. sehingga tidak perlu mengeluarkan biaya ke rumah sakit untuk berobat. Karena itulah inti pokok kesehatan BPJS tidak mengharapkan kita sakit tetapi selalu sehat. Sehat untuk kita itu menyenangkan. bergerak, makan yang sehat, tidur yang baik dan tidak stres kalau perlu baru periksa kesehatan itu langkah-langkah yang perlu kita lakukan.

Hadir juga Direktur Utama BPJS Kesehatan Bpk. Fachmi Idris mengatakan bahwa dengan meningkatnya kesadaran masyarakat untuk berperilaku sehat sehari-hari, diharapkan jumlah peserta JKN-KIS yang sakit bisa menurun, sehingga pembiayaan pelayanan kesehatan dapat dialokasikan ke program promotif preventif yang dilakukan agar masyarakat tetap sehat. Melalui kegiatan ini, kami ingin mempromosikan betapa murahnya dan mudahnya untuk menerapkan pola hidup sehat. Cukup dengan senam rutin setiap pagi, kita sudah bisa meningkatkan kebugaran dan sistem imun kita sehingga tidak mudah sakit.

Bpk Fahmi Idris
picture by BPJS Kesehatan
Dengan mengajak serta masyarakat untuk membiasakan berolahraga dan menerapkan gaya hidup sehat, dampak jangka panjangnya diharapkan bisa menekan jumlah penderita penyakit katastropik di Indonesia. Pada tahun 2017, biaya yang dihabiskan untuk penyakit katastropik telah mencapai Rp 18,4 triliun atau 21,8% dari total biaya pelayanan kesehatan yang dikeluarkan BPJS Kesehatan. Oleh karena itu, BPJS Kesehatan juga fokus untuk menjaga masyarakat yang sehat tetap sehat melalui berbagai program promotif preventif yang dilaksanakan.

Sementara bagi masyarakat yang berisiko menderita penyakit katastropik seperti diabetes melitus dan hipertensi, dapat mengelola risiko tersebut melalui Program Pengelolaan Penyakit Kronis (Prolanis) yang juga merupakan bagian dari upaya promotif preventif perorangan peserta JKN-KIS.

Berbagai penyakit katastropik tersebut sangat bisa dicegah melalui penerapan pola hidup sehat. Kesehatan menjadi salah satu pilar yang menentukan kemajuan suatu bangsa, sebab kesehatan mempengaruhi produktivitas penduduknya. Ke depannya kami berharap kesadaran masyarakat untuk membudayakan pola hidup sehat dapat meningkat dari waktu ke waktu. Lanjut Bpk Fachmi Idris.

Sampai dengan 20 Juli 2018, terdapat 199,8 juta jiwa penduduk Indonesia yang telah menjadi peserta JKN-KIS. Dalam memberikan pelayanan kesehatan, BPJS Kesehatan telah bekerja sama dengan 22.322 Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP), 2.406 rumah sakit dan klinik utama, 1.599 apotek, dan 1.078 optik.


Acara Senam sehat kolosal 18818 BPJS Kesehatan dimeriahkan oleh mc kondang Okky Lukman dan Indra Bekti yang kehadirannya turut membuat bahagia dan selalu tersenyum para peserta senam juga hadir artis Ade Rai yang berusia hampir 50th tapi masih kelihatan muda dan selalu energik memberikan tips dalam menjaga kesehatannya.

Dan ternyata senam sehat kolasal 18.8.18 ini tidak hanya di lakukan di Monas, akan tetapi diselenggarakan serentak di seluruh Kantor Cabang BPJS Kesehatan se-Indonesia. Kegiatan  ini diikuti oleh 18.8.18 orang, mulai dari peserta Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS), fasilitas kesehatan mitra BPJS Kesehatan, stakeholder terkait, hingga para Duta BPJS Kesehatan. BPJS Kesehatan turut menggandeng mitra kerja strategis untuk meramaikan kegiatan ini salah satunya PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Peserta Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) se-Indonesia juga masyarakat umum memadati dan mengikuti kegiatan ini.
 
Suasana Monumen Nasional setelah senam
picture by Ka Kadek
Semoga dengan adanya kegiatan ini, bisa menyadarkan masyarakat pada umumnya dan diri kita sendiri dapat mengajak orang-orang terdekat untuk menerapkan pola hidup sehat yaitu dengan rutin berolah raga dan jaga pola makan setiap harinya. Buat agenda tetap setiap hari misalnya jalan pagi keliling komplek atau akhir pekan bersama keluarga melakukan olahraga bersama.

Salam sehat selalu, semoga bermanfaat ya…


1 comment

  1. Asik nih ,harus rutin senam supaya selalu sehat. Karena sakit itu tidak enak ya walaupun biaya RS ditanggung BPJS

    ReplyDelete

Terima kasih sudah meninggalkan jejak di blog saya mudah-mudahan bermanfaat, Jangan tinggalkan Link URL BlogPost ya,,, makasih🙏